TANJUNG SELOR – Pasokan bahan bakar minyak (BBM) di Kalimantan Utara (Kaltara) dipastikan akan tetap tersedia selama Ramadan hingga hari raya Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 Masehi.
Hal itu disampaikan Sales Branch Manager Kaltimut V Fuel, Ferdi Kurniawan kepada media ini.
“Stok BBM untuk Kabupaten Bulungan, Tana Tidung, Malinau hingga Nunukan bagian daratan jelang lebaran Idul Fitri dan pasca lebaran dipastikan aman,” kata Ferdi.
Bahkan, PT Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan telah membentuk Satuan Tugas (Satgas) Ramadan dan Idul Fitri 1446 H untuk menjamin ketersediaan BBM tetap aman mulai 17 Maret hingga 3 April 2025.
“Jadi jatah BBM di setiap wilayah di Kaltara ada penambahan jumlah alokasi untuk setiap lembaga penyalur,” sebutnya.
Pemberian alokasi tersebut dilakukan secara terukur, setiap daerah terdapat penambahan 1 hingga 2 tangki BBM setiap harinya.
“Dari 1 sampai 2 tangki itu kisaran 8 sampai 16 ton per hari,” katanya.
Ferdi menyebutkan, BBM di Kaltara dipasok dari Pertamina Depo Tarakan dan Pertamina Jobber Berau.
“Masyarakat tidak perlu khawatir, karena stok tetap tersedia selama periode lebaran 2025 ini,” tegasnya.
Satu hal yang diminta kepada pemerintah daerah, khususnya di jalur trans nasional Berau-Bulungan hingga Tana Tidung dan Malinau, untuk memperhatikan kondisi jalannya.
“Kami minta kerja samanya agar dapat mengamankan jalur, khususnya jalan trans provinsi yang sering longsor, supaya diantisipasi,” harapnya. (**)