Lanjutkan Tradisi, Pemkab Kukar Gelar Run Street Ramadan di Samping Museum Mulawarman

diterbitkan: Senin, 3 Maret 2025 09:33 WITA
Pembukan Run Street Ramadan di Samping Museum Mulawarman (IST)

KUTAI KARTANEGARA – Pemkab Kutai Kartanegara (Kukar) melanjutkan tradisi balap lari yang biasanya dilaksanakan selama bulan Ramadan. Tahun ini, melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar, lomba balap lari yang diberi nama Kukar Idaman Cup 2025 dilaksanakan mulai 2 hingga 25 Maret 2025.

Untuk area berlari, Pemkab Kukar menetapkan lintasan di samping Museum Mulawarman sebagai lokasinya. Agenda tersebut dilaksanakan setiap hari, mulai pukul 23.00 WITA.

Baca juga  Tenaga Harian Lepas Dikukar Dapat THR, Dicairkan Mulai 24 Maret 2025

Bupati Kukar, Edi Damansyah melalui Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni menyampaikan, Ramadan sering kali dianggap sebagai waktu untuk mengurangi aktivitas fisik, tapi sebenarnya anggapan itu keliru, sehingga olahraga secara teratur tetap dianjurkan.

Bahkan, kata dia, aktivitas fisik yang teratur selama Ramadan dapat membantu menjaga metabolisme tubuh dan mempertahankan kebugaran. Untuk itu Run Street Ramadhan Kukar Idaman Cup 2025 dihadirkan Dispora Kukar untuk memberi sarana kegiatan positif bagi muda-mudi.

Baca juga  Imbas Efisiensi Anggaran, Perjalanan Dinas Pemkab Kukar Dipangkas

“Selain mempromosikan gaya hidup sehat, ini juga bisa jadi ajang untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat. Jadi kita fasilitasi mereka, lewat kegiatan resmi,” jelasnya.

Ali menyebut Bupati memberikan dukunbannya atas kegiatan itu. Harapannya Run Street Ramadan mampu mengedukasi masyarakat, khususnya para atlet agar tetap aktif berolahraga dan tidak melakukan hal-hal yang negatif selama bulan puasa.

Baca juga  Kemenag Tetapkan 1 Ramadan Besok, per 1 Maret Ibadah Puasa Mulai Dilakukan

Kemudian kegiatan ini diharap bisa menjadi tontonan yang positif bagi masyarakat serta memotivasi untuk berolahraga dan berprestasi.

“Saya berkomitmen untuk terus mendukung dan memfasilitasi kegiatan keolahragaan yang positif, kreatif dan inovatif di masyarakat. Setiap malam Minggu akan dilaksanakan lombaan,” katanya.

“Telah disediakan bermacam-macam hadiah yang menarik dan uang pembinaan bagi atlet/masyarakat yang berprestasi,” pungkasnya.

Bagikan:
Berita Terkait